Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo kembali melakukan tindakan tidak terpuji. Setelah sempat membuat onar di pesawat, kali Roy Suyo kembali berulah pada saat kunjungan kerja ke Rote Ndao, Kamis (27/6) hanya karena kamar hotel.
Peristiwa itu
terjadi di Nemberala Beach Hotel. Peristiwa itu disinyalir karena
ketidakbecusan para Deputi Menegpora yang bertugas mengurus penginapan
Roy Suryo.
Mozad Ndun, seorang warga yang menemani tamunya di
hotel tersebut mengatakan, peristiwa memalukan terjadi sekitar pukul
21:00 WIT.
"Ajudan dan pengawal pribadi sang isteri tidak
mendapat kamar di Nemberala Beach Hotel, Roy Suryo marah-marah sambil
berteriak-teriak menghujat manajemen hotel," ujar Mozad.
Tak
pelak pemandangan ini membuat para wisatawan mancanegara mendatangi ke
tempat kejadian. Anehnya, Roy Suryo malah membentak dan mengusir
beberapa wisatawan asing yang berada di situ.
"Keributan itu sangat memalukan karena dilakukan oleh seorang menteri," tambah Mozad.
Dikonfirmasi
melalui telepon, Manajer Nemberala Beach Hotel, Yanto Kore Mega
menjelaskan, saat tim advance membooking untuk Menpora, sebenarnya sudah
tidak ada kamar kosong. Namun karena untuk Menteri, maka pihak hotel
memberikan dua kamar, kebetulan tamunya baru akan datang minggu depan.
Lebih
lanjut diungkapkan, Roy memaksakan ajudan dan walpri isterinya menginap
juga di hotel itu, padahal hanya dua kamar yang dibooking panitia.
“Seharusnya
kejadian itu tidak perlu terjadi apabila Roy Suryo menanyakan terlebih
dahulu. Namun karena orangnya tidak sabaran, sehingga membuat keributan
dan melakukan perbuatan tidak menyenangkan," jelasnya.
Pihak
hotel tidak bisa disalahkan, karena staf Roy Suryo hanya booking dua
kamar untuk Menpora dan isteri, serta Wakapolda NTT. Sementara ajudan
dan walpri sang isteri tidak tersedia kamar lagi di hotel itu ujar salah
seorang panitia lokal "Merajut Indonesia" yang enggan disebutkan
namanya.
dikatakannya, ada kata-kata yang tak pantas dikeluarkan
oleh Menpora dan isterinya yaitu “Bupati harus tanggung jawab, Saya
tidur di rumah Bupati saja Jika tidak bisa, kalau ada pesawat malam ini
kita balik nginap di Kupang saja besok baru balik lagi untuk lanjutkan
kegiatan,” kata dia menirukan ucapan Menpora.
Roy Suryo juga sempat pula mengucapkan kata-kata yang menyinggung perasaan turis asing.
"Ini negara saya, kenapa banyak bule yang memenuhi tempat ini,” ujarnya menirukan Roy Suryo.
Menpora akhirnya memilih meninggalkan hotel tersebut dan pindah ke hotel lain di Nemberala..
Ismed Eka Kusuma -
0 komentar:
Posting Komentar